Ini adalah contoh interferensi pada gelombang cahaya. CD merupakan tempat untuk menyimpan informasi dalam bentuk lubang-lubang kecil pada lempeng aluminium. Ketika dimainkan pada CD player, lubang-lubang tersebut memantulkan cahaya laser berfrekuensi tunggal ke detektor yang akan mengubah pulsa cahaya pantulan menjadi sinyal listrik. Pada kondisi pencahayaan normal, berkas-berkas sinar yang terpantul dapat saling berinterferensi. Akibatnya beberapa frekuensi tampak lebih kuat dibanding yang lain. Hal inilah yang menyebabkan permuakaan CD menampilkan warna pelangi ketika terkena sinar putih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar